Saudaraku, Perbedaan pendapat dalam masalah-masalah yang diperbolehkan itu mubah/boleh, wajar, dan manusiawi. Bahkan perbedaan seperti ini menjadi pembelajaran, menjadi materi musyawarah, menjadi motivasi kemajuan, dan mendekatkan kesempurnaan ide, pemikiran, teori dan praktek. Subhaanallah Tapi ada beberapa sisi negatif atau bahaya dari perbedaan pendapat itu yang wajib diwaspadai dan dijauhi, antara lain : Rasa benci dan permusuhan. Rasa ujub dan sikap takabbur. Selalu mau berbeda dan senang melihat orang yang berbeda itu sedih. Susah melihat orang yang berbeda itu bahagia dan mengharap bahkan mendoakan keburukan. Hasbunallah wa ni’mal-Wakiel. Yaa Rahman.., karuniai kami tawadhu’, rendah hati dan lapang dada dalam menyikapi perbedaan