Saudaraku, bisa bersyukur itu jika kita terbiasa tidak banyak mengeluh. Bersyukur itu jika kita selalu mengakui bahwa semua nikmat adalah karunia dari Allah SWT. Bersyukur itu jika ada lintasan dalam hati untuk selalu ingin taat kepada setiap perintah dan dan menjauhi setiap larangan Allah SWT. Bersyukur itu membuat lisan dan mulut selalu basah dengan dzikirullah. Bersyukur itu, kita selalu berempati pada yang lebih menderita, lebih miskin, dan lebih sakit, kemudian berfikir untuk memberikan bantuan terbaik.
Bersyukur itu tidak panjang angan-angan, atau suka mengkhayal dan bertanya dalam hati, kapan saya kaya? kapan saya memiliki ini dan itu, disini dan disana dan seterusnya. Bersyukur itu selalu punya perasaan kurang maksimal dalam beribadah, masih sangat sedikit dalam dzikir, dan merasa penuh perhitungan dalam infaq dan shadaqoh.