Menjemput Pertolongan Allah

Kenapa kita perlu membahas masalah ini? Sebabnya adalah karena selama kita masih hidup di dunia ini pasti kita memiliki dua hal: pertama: kita pasti memiliki keinginan dan cita-cita yang ingin kita wujudkan. Kedua : dalam hidup ini kita pasti memiliki masalah yang ingin kita selesaikan. Baik itu masalah pribadi, keluarga, pekerjaan, ekononi, kesehatan, pendidikan, dan masalah lainnya. Kita membutuhkan pertolongan Allah SWT untuk mewujudkan keinginan kita dan menyelesaikan masalah kita. Maka pertolongan Allah SWT merupakan hajat hidup kita. Pertanyaan selanjutnya adalah apakah kita sudah layak mendapat pertolongan itu? Untuk menjawabnya mari kita melihat referensi utama kita, yaitu Al Quran dan Al Hadits. Lanjutkan membaca